Optimasi Sintesis Senyawa-Senyawa Epoksi dari Asam Lemak Minyak Biji Ketapang (Terminalia catappa L.)

Authors

  • Ziana Zaer Program Studi Kimia, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Mataram
  • Erin Ryantin Gunawan Program Studi Kimia, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Mataram
  • Dedy Suhendra Program Studi Kimia, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Mataram

Keywords:

Optimasi, Senyawa-Senyawa Epoksi, Asam Lemak, Minyak Ketapang

Abstract

Senyawa-senyawa epoksi dihasilkan dari reaksi epoksidasi minyak nabati dan turunannya yaitu asam lemak yang memiliki ikatan rangkap. Senyawa epoksi digunakan sebagai pelentur, stabilisator, dan sebagai bahan baku pembuatan senyawa kimia seperti polimer dan glikol. Minyak ketapang digunakan sebagai bahan baku karena merupakan minyak non-komersial dan ketersediannya melimpah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah asam lemak minyak ketapang dapat dijadikan sebagai bahan baku sintesis senyawa epoksi, dan untuk mendapatkan kondisi optimum serta karakteristik dari senyawa epoksi hasil sintesis. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah epoksidasi in-situ, yaitu dengan mereaksikan asam lemak minyak ketapang, asam format dan hidrogen peroksida serta asam sulfat sebagai katalis. Optimasi dilakukan pada berbagai variabel, yaitu suhu, perbandingan asam format dan hidrogen peroksida serta waktu reaksi. Variasi suhu reaksi yang digunakan adalah  55; 60; 65; 70ºC, perbandingan asam format dan hidrogen peroksida yaitu dengan variasi 1:4, 1:5, 1:6, 1:7 (mol/mol) dan waktu reaksi bervariasi dari 55, 65, 75 dan 85 menit. Kondisi optimum penelitian ini, dicapai pada suhu 65ºC, perbandingan asam format dan hidrogen peroksida yaitu 1:6 (mol/mol) dan waktu reaksi selama 75 menit. Karakteristik yang dihasilkan yaitu nilai bilangan iod 6,35 mgIod/g sampel, densitas 0,78 g/mL dengan persentase bilangan oksiran yang diperoleh yaitu sebesar 1,59% dan konversi epoksi sebesar 63,6%. Berdasarkan spektrum FT-IR terdapat serapan khas pada bilangan gelombang 824,78   cm-1 yang menunjukkan ikatan C-C epoksi.

Downloads

Published

2024-05-31

How to Cite

Zaer, Z., Gunawan, E. R., & Suhendra, D. (2024). Optimasi Sintesis Senyawa-Senyawa Epoksi dari Asam Lemak Minyak Biji Ketapang (Terminalia catappa L.). Jurnal Ilmiah Multidisipin, 2(5), 234–244. Retrieved from https://ejournal.lumbungpare.org/index.php/jim/article/view/795