Perkembangan Pendidikan Berkarakter Melalui Pembelajaran Seni Musik Di Tengah Dekadensi Moral Siswa Sekolah Dasar
Keywords:
Seni Musik, Pendidikan Moral, orang tuaAbstract
Artikel ini membahas tentang konseptual pengaruh musik terhadap perkembangan karakter pada anak usia dini. Musik di era globalisasi saat ini sangat berpengaruh pada kehidupan seseorang, khususnya pada anak. Pengaruh musik bagi perkembangan anak dapat menimbulkan dampak yang positif. Karena dengan bermusik, dapat melatih kecerdasan otak pada anak, mengembangkan keterampilan dan koordinasi motorik, meningkatkan keterampilan bahasa, juga meredakan stress dan cemas pada anak. Dalam hal ini, musik sangat berpengaruh pada perkembangan karakter anak. Dari beberapa dampak atau pengaruh musik tersebut tentunya tidak jauh dari peran orang tua didalamnya. Perlu adanya pengawasan dari orang tua agar anak dapat mendengarkan lagu ataupun musik yang sesuai dengan usianya dan tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. Pengaruh musik pada perkembangan anak tidak selalu berdampak positif, ada juga dampak negatif yang diterima. Maka dari itu perlu diingatkan sekali lagi dalam hal ini agar anak-anak tidak boleh jauh dari pengawasan orang tua.